Informasi & Tips lengkap seputar kesehatan & kecantikan

14 Buah Untuk Mencerahkan Kulit Dengan Cepat


Kulit sehat dan cerah adalah dambaan bagi setiap orang, baik pria ataupun wanita. Kesehatan kulit sangat dipengaruhi oleh asupan makanan dan gaya hidup. Salah satu indikasi bahwa kulit dikatakan kurang sehat adalah pada saat kulit terasa gatal dan bersisik.Oleh karena itu kulit memerlukan yang namanya asupan vitamin yang cukup ,dan asupan itu bisa kita dapatkan dari mengonsumsi buah-buahan. Buah-buahan sudah terbukti khasiatnya dalam menjaga kesehatan kulit. Jika bisa cantik dan sehat dengan bahan yang alami, kenapa harus menggunakan produk-produk pabrik yang belum jelas khasiatnya bahkan bisa jadi mengandung zat kimia yang berbahaya bagi tubuh.


Setiap buah mengandung vitamin berbeda-beda yang berkhasiat untuk kulit. Berikut adalah daftar buah-buahan yang sangat baik dimakan untuk mendapatkan kulit yang cerah dan sehat alami:


1. Pisang

Pisang adalah buah yang sangat sering dipilih oleh para penggemar diet untuk menemani program dietnya. Itu karena dengan memakan pisang dapat membuat seseorang merasa cepat kenyang karena kalorinya yang terbilang cukup tinggi dan selain itu pisang juga dapat membuat rasa lapar seseorang tidak akan cepat kembali. Pisang juga merupakan buah penurun panas. Tapi tahukah Anda bahwa pisang juga sangat bermanfaat sekali bagi kulit. Kandungan kalium yang tinggi yang terdapat pada pisang dapat membantu kulit tetap elastis dan tidak kering. Selain itu vitamin A, B, dan E yang terkadung didalam pisang berperan dalam mencegah penuaan dini dan menghilangkan flek hitam pada wajah serta dapat berfungsi sebagai pelembab alami. Tentunya ini sangat bagus sekali untuk memberi nutrisi dan mengembalikan klembaban kulit yang telah mengering.. Selain dapat dimakan secara langsung, pisang juga dapat digunakan sebagai masker wajah. 

2. Apel

Apel mengandung antioksidan yang tinggi. Fungsi dari antioksidan bagi kulit adalah dapat mencegah kerusakan sel dan jaringan sehingga kulit tidak mudah keriput dan terlihat kencang. Konsumsi apel setiap hari juga dapat menjaga kulit tetap cerah, bersih, dan kencang. Dan yang tidak kalah penting adalah apel dapat menghidarkan kulit wajah dari jerawat dan noda hitam. Mengkonsumsi apel tentunya tidak hanya memberikan manfaat bagi kulit, tetapi juga memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh yaitu memperlancar dalam proses pembersihan usus. Hal ini dikarenaan apel merupakan buah yang tinggi akan serat.

3. Pepaya

Buah pepaya biasa dikenal sebagai buah pelancar buang air besar. Pepaya adalah salah satu buah yang kaya akan vitamin A. Dimana vitamin A sangat bagus untuk kesehatan kulit, di antaranya yaitu  dapat mengangkat flek hitam pada kulit. Selain itu juga dapat membuat kulit menjadi putih alami dan kencang. Pepaya juga mengandung enzim papain. Enzim papain bermanfaat untuk menangkal radikal bebas dan mencegah terjadinya kerusakan pada kulit. Untuk mendapatkan semua manfaat dari buah pepaya, Anda dapat memakan pepaya secara langsung ataupun dijadikan minuman jus. Selain dimakan dan dapat memperlancar pencernaan, pepaya juga dapat dimanfaatkan sebagai masker wajah ataupun kulit bagian tubuh lainnya.

4. Lemon

Lemon biasa dijadikan sebagai makanan atau minuman. Buah lemon tinggi akan kandungan vitamin C-nya. Manfaat dari buah lemon sendiri adalah dapat mencerahkan kulit dan melembutkan kulit. Tidak hanya itu buah lemon juga dapat menghilangkan komedo dan bintik hitam serta mengangkat sel kulit mati pada wajah.  Mengkonsumsi lemon secara rutin dapat menjaga kesehatan kulit dari dalam dan menghindarkan kita dari masalah selulit serta mengatasi masalah kerutan pada wajah. Lemon dapat dikonsumsi bersama dengan madu untuk mendapatkan rasa yang lebih nikmat.

5. Jeruk

Jeruk adalah buah yang mudah diperoleh di manapun, dan harganya pun murah. Jeruk mempunyai kandungan vitamin C yang tinggi. Jadi tidak heran jika jeruk menjadi buah pilihan masyarakat dalam pemenuhan vitamin sehari-hari. Buah ini berkhasiat dalam menjaga kecantikan kulit secara alami. Kandungan vitamin C yang terdapat dalam jeruk dapat meregenerasi sel kulit sehingga kulit terlihat tampak kencang dan awet muda. Selain itu, vitamin C yang terdapat dalam jeruk ini juga mampu membersihkan kotoran pada wajah sehingga wajah bebas dari jerawat. 

6. Bengkuang

Bengkuang selain dapat dijadikan sebagai makanan ternyata bengkuang  memiliki banyak sekali manfaat bagi kulit. Kandungan vitamin C dan B1 di dalam bengkoang dapat membuat kulit wajah jadi cerah bercahaya dan dapat terhindar dari noda kusam di wajah. Untuk itu gunakan masker dari bengkoang untuk mencerahkan kulit Anda serta membuat kulit Anda jadi lebih sehat dan segar. Untuk mendapatkan kulit yang sehat, konsumsilah buah bengkoang segar atau jus bengkoang dengan  menambahkan gula atau madu secukupnya. Untuk perawatan dari luar, pakailah masker bengkoang di malam hari untuk kulit wajah ataupun bagian tubuh lainnya.

7. Pepaya

Buah pepaya dikenal sebagai buah pelancar buang air besar. Selain itu, pepaya adalah salah satu buah yang kaya vitamin A. Vitamin A sangat baik untuk kesehatan kulit, di antaranya dapat mengangkat flek hitam pada kulit. Selain itu juga dapat membuat kulit menjadi putih alami dan kencang. Pepaya juga mengandung enzim papain. Enzim ini bermanfaat untuk menangkal radikal bebas dan mencegah terjadinya kerusakan pada kulit. Untuk mendapatkan manfaat dari buah pepaya, Anda dapat memakan pepaya secara langsung ataupun diijadikan minuman jus. Selain itu, pepaya juga dapat dimanfaatkan sebagai masker untuk wajah ataupun kulit bagian tubuh lainnya yang berfungsi mencerahkan dan mengencangkan kulit.

8. Alpukat

Ketika seseorang sedang dalam kondisi perawatan kesehatan kulit, biasanya orang tersebut akan berusaha menjauh dari hal-hal yang berhubungan dengan lemak. Akan tetapi lemak yang ada dalam alpukat justru malah dicari. Itu karena kandungan lemak dalam alpukat tergolong lemak sehat, sehingga sangat baik untuk siapa pun yang ingin mengkonsumsinya. Asam lemak ini akan membantu kulit menjadi tetap kencang, kenyal dan tentunya awet muda. Kandungan lain dari buah alpukat adalah vitamin E. Vitamin E akan membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari, dan meningkatkan proses regenerasi kulit.

9. Strawberry

Buah strawberry terkenal dengan khasiatnya yaitu berkhasiat untuk memutihkan gigi. Tapi tahukah Anda bahwa strawberry juga dapat digunakan untuk mengganti sel kulit yang telah mati dengan  sel kulit baru. Sehingga kulit akan terlihat lebih putih dan cerah. Untuk Anda yang mempunyai masalah kulit berminyak, buah strawberry adalah pilihan yang tepat untuk mengatasinya. Anda bisa memakan buah strawberry ini secara langsung, dibuat jus, atau dapat juga dibuat masker.

10. Nanas

Buah nanas adalah buah yang paling sering dijauhi oleh wanita terutama untuk wanita yang sedang hamil. Ini karena suatu kepercayaan bahwa nanas dapat mempengaruhi kondisi janin apabila dikonsumsi. Diluar mitos tersebut, sebenarnya nanas merupakan buah yang kaya akan manfaat. Nanas kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan. Buah nanas sangat bermanfaat dalam menghaluskan kulit. Untuk kesehatan tubuh, nanas berperan dalam membantu peradangan. Jika nanas digunakan sebagai masker secara rutin, akan menjadikan kulit cerah dan bersinar.

11. Semangka

Semangka adalah salah satu buah yang mempunyai kandungan air cukup banyak. Tentu buah ini menjadi pilihan yang tepat ketika haus dan cuaca sedang panas. Dengan kata lain, semangka adalah salah satu buah yang mampu menurunkan dehidrasi. Kandungan air dalam buah semangka ini ternyata bukan hanya untuk menghilangkan haus saja, akan tetapi berkhasiat juga untuk menjaga kelembaban kulit. Kulit biasanya akan menjadi kering ketika terkena paparan sinar matahari secara langsung. Apalagi jika kulit tidak cukup lembab maka kulit akan mudah sekali menghitam. Nah semangka adalah solusi untuk permasalahan tersebut.

Semangka juga membantu meningkatkan produksi kolagen yang membuat kulit tetap terjaga. Untuk menerapkannya Anda bisa mencoba ramuan berikut:

  • Parut daging buah semangka dan jadikan jus.

  • Oleskan pada wajah dan biarkan 15 menit.

  • Kemudian bersihkan menggunakan air hangat terlebih dahulu, kemudian gunakan air dingin.
Setelah itu menghadaplah ke kaca dan lihat perubahan positif pada kulit wajah Anda dalam waktu singkat.

12. Anggur

Buah anggur adalah buah segar yang biasa dimakan oleh orang pada umumnya. Selain itu ternyata anggur mempunyai manfaat penting bagi kulit wajah yaitu dapat melembabkan serta mencerahkan kulit wajah karena kandungan oksidan nya yang sempurna. Tentunya ini adalah kabar gembira untuk kamu yang suka makan anggur dan mempunyai masalah kulit kusam  pada wajah. Namun ada beberapa tips untuk anda yang ingin mengkonsumsi anggur

  • ·        Pastikan anda tidak mengidap  penyakit diabetes. Kandungan gula dalam anggur terbilang cukup tinggi dan akan menambah parah diabet anda jika anda mengkonsumsinya.

  • ·     Pastikan anda mencuci bersih, di khawatirkan anggur di semprot dengan bahan bahan pepstisida yang tidak baik untuk tubuh apabila dikonsumsi.

  • ·     Jangan simpan terlalu lama di kulkas, hal ini akan menyebabkan terkontaminasi dengan bakteri lain yang ada di kulkas anda.

Segala sesuatu / buah buahan tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing, untuk itu, konsumsilah dengan bijak.

13.Jambu

Jambu adalah buah yang sering dikonsumsi oleh sebagian besar orang karena rasanya yang enak dan berkhasiat bagi tubuh. Kasiat jambu salah satunya adalah melindungi kulit dari sinar UV. Jambu biji mengandung dua kali jumlah likopen yang terkandung didalam tomat. Likopen adalah antioksidan yang dapat melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh sinar UV dan polusi lingkungan. Satu jambu mengandung sekitar 2,9 gram likopen. Selain itu Jambu biji juga dapat membantu dalam mempercantik kulit, sehingga Anda bisa mendapatkan kulit yang lembut dan bercahaya. Untuk memperbaiki kulit, Anda dapat membuat scrub jambu biji di rumah. Campurkan jus jambu biji dengan kuning telur dan oleskan secara merata di wajah. Kemudian Bilas setelah 20 menit dengan air hangat. 

14.Mangga

Mangga mengandungvitamin A dan Beta karoten yang berfungsi untuk memulihkan, meremajakan dan meremajakan kembali sel kulit Anda. Selain itu Mangga juga mengandung antioksidan yang dapat membantu melawan tanda-tanda penuaan seperti keriput dan pigmentasi. Bukan hanya itu saja ternyata mangga juga berfungsi untuk melindungi kulit dari radikal bebas berbahaya.


Baca Juga:

Share:
"+y+""}else{if(A==5){c+='
  • '+w+""+y+"
  • "}else{if(A==6){c+='
  • "+w+'
    '+u+""+y+"
  • "}else{c+='
  • "+w+"
  • "}}}}}s.innerHTML=c+=""+y;d.callBack()};randomRelatedIndex=h;showRelatedPost=g;j(d.homePage.replace(/\/$/,"")+"/feeds/posts/summary"+e+"?alt=json-in-script&orderby=updated&max-results=0&callback=randomRelatedIndex")})(window,document,document.getElementsByTagName("head")[0]); //]]>

    No comments:

    Post a Comment

    “Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar”

    Labels

    • GAYA HIDUP (31)
    • GIZI DAN NUTRISI (16)
    • KECANTIKAN (3)
    • KESEHATAN (10)
    • KULIT DAN KECANTIKAN (6)
    • MAKANAN (12)
    • MINUMAN (2)
    • PENYAKIT DAN KELAINAN (6)
    • PENYAKIT KULIT (12)
    • TIPS SEHAT (5)

    Popular Posts

    FAVORIT POST

    Gejala Dan Penyebab Penyakit Asam Urat 100% Akurat !

    Oke sobat sehat, mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan kata Asam Urat . Mungkin dari keluarga atau teman anda ada yang menderita ...

    Recent Posts