10 Cara Ampuh Menurunkan Berat Badan Secara Alami

menurunkan berat badan secara alami
Woman measuring her tummy and weight
Share
Tweet
Pin
Share
0 Shares

Memiliki berat badan ideal sangatlah di damba-dambakan oleh kebanyakan orang, terutama oleh kaum wanita. Banyak wanita ingin mendapatkan berat badan yang ideal dengan berbagai cara.

Ada yang ingin berat badan ideal dengan cara meminum obat, bisa dibilang tidak alami. Ada juga yang ingin berat badan ideal dengan cara alami yaitu diet sehat. Apa itu diet sehat? Diet sehat adalah kebiasaan melakukan pola hidup sehat, baik dari segi makanan yang di makan, maupun aktivitas yang dilakukan sehari-hari, contohnya seperti olahraga.

Anda ingin menurunkan berat badan secara Alami? Anda ingin berat badan ideal yang didapatkan dengan cara diet sehat? berikut saya akan berikan 10 Cara ampuh menurunkan badan Anda secara alami.

Cara Ampuh Menurunkan Berat Badan Dari 100 Kg Menjadi 50 Kg Secara Alami

menurunkan berat badan secara alami
Designed by freepik

1. Mengkonsumsi Banyak Air Putih

Konsumsilah air putih sehari 3-5 liter. Karena air putih sangat penting bagi Anda yang ingin melakukan diet. Air putih berfungsi untuk memperbaiki metabolisme dan memperlancar sirkulasi darah dalam tubuh Anda. Selain itu air putih juga dapat membantu untuk menahan rasa lapar.

2. Tidak Mengkonsumsi Makanan Yang Mengandung Tinggi Garam atau Sodium

Garam bersifat menarik air, jika Anda banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung tinggi garam atau natrium maka tubuh Anda akan lebih lama menyimpan banyak air dalam tubuh. Akhirnya lama-kelamaan akan terjadi yang namanya water resistant.

Jika hal tersebut terjadi dalam waktu lama maka akan mengganggu metabolisme dalam tubuh Anda ,dan apabila hal ini terjadi dalam jangka waktu lama maka akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh Anda. Dan penyakit yang ditimbulkan salah satunya adalah penyakit darah tinggi.

3. Mengurangi Kadar Konsumsi Nasi

Mengurangi jumlah konsumsi nasi dapat mengurangi jumlah kalori. Bagi Anda yang sedang dalam program diet, Anda dapat mengganti nasi dengan mengkonsumsi ubi jalar dan makanan lainya yang banyak mengandung tinggi serat karena ubi jalar banyak mengandung serat.

4. Makan Makanan Yang Mengandung Tinggi Protein

Anda dapat mengkonsumsi makanan yang mengandung tinggi protein, karena protein dapat membantu untuk memulihkan dan memperbaiki sel-sel tubuh Anda yang cidera jika Anda melakukan aktivias fisik seperti olahraga pada saat program diet.

5. Mengkonsumsi Makanan Mentah Setiap Hari

Anda dapat memasukkan 1 hingga 2 porsi makanan mentah ke dalam menu makan Anda setiap harinya. Makanan mentah ini sangat bagus sekali bagi Anda yang sedang dalam program diet, karena makanan mentah mengandung tinggi serat dan enzim. Enzim ini sangat baik untuk proses pencernaan Anda.

6. Olahraga Kecil Setiap Hari Secara Konsisten

Olahraga kecil dapat membantu memperbaiki dan memperlancar metabolisme dalam tubuh Anda. Bagi Anda yang dalam program diet jangan melakukan olahraga berat karena dapat menambah beban stress tubuh Anda, yang mana apabila tubuh terlalu stress akan menyebabkan Anda sulit menjalankan program diet. Selain itu olahraga berat juga akan membuat Anda jadi cepat lapar sehingga dapat menggangu Anda dalam program diet.

7. Makan Makanan Yang Mengandung Lactobacillus

Lactobacillus adalah bakteri baik yang ada di dalam usus besar kita. Di usus kita terdapat yang namanya flora normal, yang salah satunya adalah lactobacillus yang berfungsi membantu mencerna makanan dalam usus Anda dengan baik, dan dapat menjaga keadaan di dalam usus Anda tetap baik. Makanan yang mengandung bakteri baik salah satunya adalah yogurt.

8. Menghindari Dan Mengurangi Makanan Yang Manis Dan Tinggi Gula

Tips selanjutnya adalah menghindari makanan tinggi gula, kenapa? Karena makanan yang mengandung tinggi gula itu sebenarnya sudah tidak mempunyai nilai gizi lagi, tapi hanya mempunyai nilai cita rasa. Mungkin makanan manis rasanya enak, namun dengan makan-makanan manis akan semakin menambah jumlah kalori dalam tubuh Anda.

Apalagi untuk kebanyakan orang apabila sudah makan makanan manis akan sulit untuk berhenti dan sehingga yang ada hanya ingin selalu makan makanan manis sehingga lupa pada program diet mereka.

9. Tidak Makan Pada Larut Malam

Bagi Anda yang sedang diet, di sarakan untuk terakhir waktu makan adalah jam 7 malam. Jika Anda makan diatas jam 7 malam, maka akan ada suatu zat yang bernama zat BMAL1 yang berfungsi untuk membentuk lemak di dalam tubuh Anda. Ketika Anda makan pada malam hari, maka pada waktu itu sama saja Anda mempersiapkan bahan baku untuk membuat lemak di dalam tubuh Anda.

10. Rencanakan Pola Makan Dan Evaluasi Setiap Minggu

Di sini sangat penting bagi Anda yang sedang melaksanakan program diet, Anda harus mencatat makanan apa saja yang Anda makan setiap hari, dan Anda harus mencatat target Anda. Dan kemudian Anda harus melakukan evaluasi pada target Anda. Lakukan hal tersebut hingga berat badan Anda benar-benar berhasil turun sesuai apa yang Anda targetkan.

Share
Tweet
Pin
Share
0 Shares

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*